NLP untuk Mencapai Kebahagian Hidup
NLP adalah ilmu yang bukan hanya sekadar ilmu terapi, NLP membantu seseorang mencapai kondisi yang diinginkan dengan sumber daya yang ia miliki, bisa dengan membuang belief yang tidak memberdayakan, meng-install belief baru, menemukan langkah-langkah konkrit yang bisa dilakukan dan lain-lain. Salah satu teknik yang dapat dilakukan adalah dengan reframing, yaitu proses membingkai ulang makna yang tadinya sudah memiliki makna yang lain. Hal ini mengandung maksud positif untuk mengajak diri kita keluar dari belenggu pikiran negatif dan melompat ke dalam kerangka berpikir yang menghasilkan solusi yang memberdayakan. Semakin positif seseorang membingkai pikiran tentang diri dan kehidupannya maka semakin mudah baginya untuk mencapai outcome atau goal-goal dalam kehidupannya.